Unboxing : Haul Make Up! Harbolnas 12.12 dan New Store The Saem Surabaya

10 comments


Hello Beautiess
Kali ini aku akan berbagi pengalamanku lagi seputar belanja online. Bulan Desember ini banyak banget yang namanya SALE. Mulai dari perabotan rumah tangga, fashion sampai kecantikan.
Seperti biasa aku membeli beberapa make up dan skincare ( lebih tepatnya hedon ), karena harganya cukup murah dan terjangkau dibulan desember ini. Mau tau apa saja ? langsung aku bahas satu per satu.

1. Maybelline Instant Age Rewind
Maybelline tanggal 12.12 lalu mengadakan SALE besar – besaran di Shopee. Mulai dari foundation, mascara, hingga concealer. Karena concealerku yang ini juga mau habis jadi aku membeli lagi untuk stock dirumah. Harganya cukup murah yaitu Rp 47.000 dan free ongkir juga.

2. Beauty Glazed Gorgeous Me Eyesadow Tray
Sudah lama aku penasaran dengan eyeshadow ini karena harganya cukup murah banget bisa dapat 63 warna dalam 1 palette. Beberapa juga banyak yang review eyeshadow ini sehingga membuatku semakin penasaran dengan Beauty Glazed. Harganya cukup terjangkau dan waktu 12.12 lagi promo dari harga Rp 199.000 jadi Rp 139.300.

3. Nivea Double Effect Eye Make Up Remover
Produk Nivea ini lagi booming banget eye removernya. Banyak yang bilang kalau bagus sehingga membuatku ingin mencobanya. Karena di Shopee kemarin juga lagi promo aku akhirnya membelinya. Harganya sekitar Rp 20.000 bebeda dengan di store yang harganya bisa sampai Rp 44.000.

4. Nivea Micellair Skin Breathe Xpert
Micellar ini tidak mengandung alcohol yang membuatku penasaran ingin mencoba. Karena kulit yang sensitive cocok untuk tidak menggunakan bahan yang mengandung alcohol. Nivea baru saja mengeluarkan micellar ini dan banyak banget para beauty enthusiast yang suka dengan micellar dari Nivea ini. Harganya sendiri juga terjangkau Rp 25.900.

5. Catrice Eyesadow Palette The Modern Matt Collection
Eyeshadow Catrice ini aku beli karena satu paket dengan pembelian nivea. Jadi dengan harga Rp 73.000 bisa dapat palette dari Catrice, Nivea Micellair, dan Nivea Eye Remover. Cukup murah bukan ?. jangan takut untuk expired karena masih lama kok expired-nya.



Eits, tidak hanya itu saja, pembukaan New Store The Saem di Surabaya tanggal 22 Desember 2018 kemarin juga banyak SALE loh. Pembukaan store baru dihadiri oleh banyak beauty enthusiast dan para penggemar Boy Band Korea SEVENTEEN. The Saem ini berkolaborasi dengan BB Korea Seventeen.




Beberapa produk yang aku penasaran banget adalah concealer dan liptint candy dari The Saem.
Saat aku menghadri acara Opening Store The Saem yang lokasinya di The Central Gunawangsa Tidar GF Unit G 03. Aku mendapat goodie bag isinya adalah Voucher belanja Rp 50.000 dapat 2. Lalu juga produk yang sangat hitz juga yaitu The Saem Jeju Fresh Aloe Soothing Gel dan yang terakhir adalah kipas bergambar Seventeen.
Beberapa barang yang aku beli diantaranya Jelly Candy Tint shade 04 , concealer Cover Perfection shade 1.5, dan juga 2 masker yaitu Pure Natural Snail dan Natural-Tox Apple MaskSheet.
Baiklah, sekian storyku kali ini. Oh ya, komen dibawah dong kalian bulan Desember belanja apa saja si selama harbolnas?. Mari kita saling sharing. hahaha

💋💋💋SEE YOU NEXT BLOG 💋💋💋

Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home

10 comments

  1. Ditunggu review beauty glazed nya, udah mupeng itu dari lama soalnya.XD #kbbvmember

    ReplyDelete
  2. Remover Nivea aku sudah repurchase lagi. Paling nampol buat ngapus mascara waterproofku :D #kbbvmember

    ReplyDelete
  3. Waaa instant rewind-nya murah bgt dapetnya, aku dl beli masih mahal haha Cm aku lbh suka yg Fit Me sih, yg ini ngga gt ngefek di aku hiks #kbbvmember

    ReplyDelete
  4. Eh ada si nivea remover. Kecintaan aku juga itu! Entah udah berapa botol aku beli. 😍😍😍 #kbbvmember

    ReplyDelete
  5. udah lama gak denger soal the saem hehehe pas buka di Jakarta sempet heboh. #kbbvmember Carnellin

    ReplyDelete
  6. palette Beauty Glaze nya di review donk #kbbvmember

    ReplyDelete
  7. Ahhh asiknya dapet kipas seventeen bisa liatin wajah mingyu + vernon terus *ups
    Belanja harbolnas tahun ini anehnya malah beli gadget. Pengen kosmetiknya malah sekarang hahaha #kbbvmember

    ReplyDelete
  8. Pas 12.12 aku juga beli yang nivea makeup remover. Sama sih penasaran juga katanya bagus ya dan ternyata lumayan hasilnya. Sekarang malah penasaran sama yang micellar water terbarunya itu
    #kbbvmember

    ReplyDelete
  9. Aku baru tau kalo the saem buka store di surabaya. thanks infonya! #kbbvmember

    ReplyDelete
  10. Pernah nemu the saem yg kw, jadi agak ragu beli onlineshop dan di bandarlampung blm ada counternya #kbbvmember

    ReplyDelete

Popular Posts